Dinas Arsip dan Perpustakaan Padang Pariaman Jalin Kerjasama Dengan Pemerintahan Nagari Toboh Gadang
Toboh Gadang Barat, 16 Juli 2024
Pemerintahan Nagari Toboh Gadang Barat menerima kunjungan dari Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Padang Pariaman. Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat kerjasama antara pemerintah Nagari dan dinas terkait dalam upaya pengelolaan arsip dan pengembangan perpustakaan Nagari.
Kunjungan tersebut diawali dengan penyambutan oleh Wali Nagari Toboh Gadang Barat dan jajaran perangkat Nagari. Dalam sambutannya, Wali Nagari Eko Pebrianto menyampaikan pentingnya kerjasama ini untuk meningkatkan kualitas layanan perpustakaan dan pengelolaan arsip di Nagari, yang diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi masyarakat.
Puncak acara ini adalah penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Pemerintahan Nagari Toboh Gadang Barat dan Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Padang Pariaman. MoU ini menandai komitmen bersama untuk mengembangkan sistem pengelolaan arsip yang lebih baik dan memperluas akses masyarakat Nagari terhadap berbagai bahan bacaan berkualitas melalui perpustakaan Nagari.
Pada kesempatan ini Kepala Dinas Arsip dan Perpustakaan Padang Pariaman tidak bisa hadir dan hanya diwakili oleh jajarannya dimana dalam sambutannya bapak kepal dinas berpesan bahwa pihaknya siap mendukung Nagari dalam hal pelatihan pengelolaan arsip, penyediaan buku, dan berbagai program literasi lainnya. Diharapkan dengan adanya kerjasama ini, perpustakaan Nagari dapat menjadi pusat kegiatan belajar dan sumber informasi bagi masyarakat.
Acara diakhiri dengan foto bersama dan ramah tamah antara jajaran pemerintah Nagari dan tim dari Dinas Arsip dan Perpustakaan. Kegiatan ini menandakan langkah awal yang positif dalam mewujudkan pengelolaan arsip dan perpustakaan yang lebih baik di Nagari Toboh Gadang Barat.